Manfaat masker daun kelor
Manfaat masker daun kelor

8 Manfaat masker daun kelor untuk wajah serta efek sampingnya

Posted on
Manfaat masker daun kelor

Manfaat masker daun kelor untuk kulit wajah serta efek samping yang dapat ditimbulkannya plus tips untuk mencegahnya agar bisa terhindar dari efek samping tersebut. Daun kelor pastinya bukan merupakan tanaman yang asing bagi anda. Karena orang Indonesia biasanya sering menggunakan daun kelor sebagai sayuran.  Selain rasanya yang enak daun kelor ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan juga kecantikan.

Manfaat masker daun kelor untuk wajah

Salah satu fakta yang cukup menarik adalah ternyata daun kelor bisa digunakan sebagai masker wajah. Memang sebenarnya penggunaan daun kelor agak sedikit jarang sekali sebagai bahan produk kecantikan. 

Meskipun demikian bukan berarti manfaat masker daun kelor sedikit. Justru diketahui masker daun kelor memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah anda. Apa saja manfaat masker daun kelor tersebut? berikut ulasannya untuk anda.

Mengatasi masalah kulit

Jika anda memiliki alergi seperti gatal-gatal atau ruam di wajah menggunakan masker daun kelor mungkin bisa menjadi pilihan. Dikarenakan ternyata salah satu kegunaan dari daun kelor adalah mengatasi alergi pada kulit.

Untuk mendapatkan manfaat dari daun kelor tersebut anda cukup menggunakannya sebagai masker wajah seperti biasa. Selain itu cara membuat masker daun kelor juga sangat mudah sehingga ini bisa menjadi pilihan yang sangat baik dan pastinya murah.

Membantu mengatasi jerawat

Siapa yang tidak risih dengan munculnya jerawat di wajah?. Semua dari kita pastinya ingin salah satu masalah kulit wajah ini segera hilang. Akan tetapi ternyata jerawat sangat sulit sekali diatasi bahkan dengan menggunakan obat jerawat sekalipun.

Baca juga  13 Manfaat masker kefir untuk wajah serta cara membuatnya di rumah

Jika anda sudah mulai frustasi untuk menghilangkan jerawat tampaknya menggunakan masker daun kelor bisa anda coba. Selain lebih murah penggunaan masker daun kelor diketahui juga relatif lebih aman dibandingkan dengan bahan kimia. Untuk tingkat keefektifan masker daun kelor untuk menghilangkan jerawat juga tidak kalah sehingga patut untuk dicoba.

Menghilangkan flek hitam di wajah

Sama halnya dengan jerawat, flek hitam menjadi salah satu musuh utama bagi kulit wajah pria maupun wanita. Flek hitam memang sangat sulit sekali untuk dihilangkan bahkan sebagian besar orang memilih untuk melakukan prosedur operasi plastik hanya untuk menghilangkan flek hitam di wajah mereka.

Jika anda sudah mulai jengkel dengan kehadiran flek hitam di wajah tidak ada salahnya untuk menggunakan masker daun kelor. Caranya tumbuk daun kelor hingga benar-benar halus, lalu terapkan secara merata ke seluruh bagian wajah. Diamkan selama setidaknya 15 menit lalu bersihkan masker daun kelor tersebut dengan air bersih hingga benar-benar tuntas.

Menghilangkan kelebihan minyak di wajah

Diantara manfaat masker daun kelor untuk wajah yang patut dicoba adalah kemampuannya dalam menghilangkan minyak berlebih. Jadi menggunakan masker daun kelor dapat membersihkan wajah dari minyak yang cukup mengganggu.

Masker daun kelor selain bekerja cukup efektif juga minim efek samping. Sehingga anda bisa menerapkannya secara rutin tanpa takut mengenai bahaya yang bisa ditimbulkan nya. 

Jadi bagaimana apakah anda tertarik untuk menggunakan daun kelor sebagai masker wajah?

Mencerahkan kulit wajah

Salah satu kegunaan dari daun kelor yang patut anda acungi jempol adalah kemampuannya dalam mencerahkan kulit wajah. Ya manfaat masker daun kelor untuk kecantikan kulit wajah memang tidak mengherankan mengingat di dalam daun kelor terdapat kandungan vitamin C dan E dimana keduanya sangat baik untuk kulit. 

Baca juga  16 Fungsi dan manfaat vitamin A untuk kesehatan dan kecantikan

Vitamin C telah lama dikenal sebagai jenis nutrisi yang berguna mencerahkan kulit wajah. Sedangkan vitamin E adalah salah satu vitamin kulit. Jadi perpaduan kedua jenis vitamin ini akan sangat membantu dalam meningkatkan kecerahan kulit wajah anda.

Mengurangi kerutan di wajah

Bagi anda yang ingin tampak lebih muda secara alami pastinya akan sangat menyukai manfaat daun kelor yang satu ini. Hal ini tidak mengherankan mengingat kerutan di wajah menjadi salah satu masalah tersendiri bagi kaum wanita. 

Anda bisa mencegah hal ini datang lebih awal dengan cara menerapkan masker daun kelor secara rutin. Masker daun kelor diketahui mencegah penuaan karena mengandung antioksidan penting yang baik untuk menjaga agar kulit tampak lebih muda.

Antioksidan berperan penting dalam melindungi kulit dari efek merugikan radikal bebas. Jadi dengan menggunakan masker daun kelor maka kulit anda akan terlindungi dari efek merugikan radikal bebas tersebut.

Menghaluskan kulit wajah

Manfaat masker daun kelor untuk kulit wajah yang selanjutnya adalah menghaluskan kulit secara alami. Efek menguntungkan ini didapat dari kandungan vitamin E dan bahan alami yang terdapat di dalamnya. Untuk memperoleh manfaat tersebut anda bisa menggunakan daun kelor sebagai masker dengan cara menghaluskan terlebih dahulu.

Setelah itu terapkan ke kulit wajah anda hingga merata sampai ke bagian leher. Jika sudah merata anda bisa mendiamkannya sambil melakukan aktivitas di dalam rumah sampai dengan 15 menit. Jika sudah bilas masker daun kelor tersebut sehingga tidak ada yang tersisa.

Membuat kulit tampak lebih kenyal

Kulit wajah kita memerlukan nutrisi agar tetap sehat dan awet muda. Salah satu indikasi kulit yang sehat adalah tidak mudah kendur atau tetap kenyal. Salah satu cara yang bisa anda lakukan adalah dengan meningkatkan asupan vitaminC. Dan ini bisa anda dapatkan dari masker daun kelor.

Baca juga  Manfaat Minyak Bumi Bagi Manusia yang Sangat Penting, Yuk, Simak!

Vitamin C berguna menciptakan kolagen yang merupakan protein yang membentuk kulit dan tulang rawan. Jadi asupan vitamin C yang cukup dari masker daun kelor maka kebutuhan kolagen kulit juga akan terpenuhi. Akibatnya kulit tidak akan mudah kendur dan tetap kencang secara alami.

Efek samping masker daun kelor

Secara umum belum ditemukan mengenai efek samping masker daun kelor untuk kulit wajah yang cukup serius. Akan tetapi ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan sebelum menggunakan masker daun kelor diantaranya adalah:

Jangan terlalu sering menggunakan masker daun kelor

Hal ini dikarenakan masker alami bagaimanapun juga tetap memberikan efek samping jika digunakan secara berlebihan. Salah satu efek samping yang paling umum adalah hilangnya minyak alami kulit wajah. 

Hal ini cukup masuk akal mengingat masker daun kelor dapat membantu mengurangi minyak. Padahal minyak di wajah sebenarnya juga dibutuhkan oleh kulit untuk membuatnya tetap lembab secara alami. Jadi yang dihilangkan adalah kelebihan minyak bukan keseluruhan minyak di wajah.

Untuk itu efek samping masker daun kelor yang paling umum adalah kulit menjadi sedikit lebih kering jika anda menggunakannya terlalu sering. Untuk menghindari hal ini sebaiknya jangan menggunakan daun kelor lebih dari 1 kali sehari.

Dapat menyebabkan alergi

Efek samping masker daun kelor yang satu ini cukup mengganggu akan tetapi sebenarnya agak jarang terjadi. Meskipun demikian anda tetap harus waspada sehingga jangan sembarangan dalam menggunakannya.

Bagi mereka yang memiliki kulit sensitif sebaiknya hindari penggunaan masker daun kelor karena dikhawatirkan akan mengalami alergi. Untuk meminimalisir efek samping masker daun kelor pada kulit wajah tersebut anda bisa menerapkannya terlebih dahulu pada bagian kulit lain seperti tangan. Jika ternyata anda tidak alergi maka boleh menerapkannya pada kulit wajah.

Beberapa efek alergi yang dirasa setelah menggunakan masker daun kelor biasanya berupa timbulnya rasa gatal dan kemerahan pada kulit. Jika hal ini terjadi maka sebaiknya segera hentikan penggunaan masker daun kelor dan cuci wajah anda hingga bersih menggunakan air. Jika efek yang lebih parah terjadi maka cobalah untuk pergi ke dokter. Baca juga artikel mengenai Efek samping daun kelor serta manfaatnya untuk kesehatan

Nah demikianlah beberapa manfaat masker daun kelor untuk kulit wajah serta efek samping yang ditimbulkan. Semoga informasi di atas dapat berguna bagi anda dalam mempertimbangkan penggunaan masker daun kelor sebagai bahan perawatan kecantikan.