cara menghapus halaman fb

Cara Menghapus Halaman FB

Posted on

cara menghapus halaman fb

Cara Menghapus Halaman FB – Facebook adalah sebuah sarana jejaring sosial yang didirikan oleh Mark Zuckerberg dan kawan-kawan yang berkantor pusat di Menlo Park, California, Amerika Serikat. Facebook hingga saat ini masih menjadi salah satu dari sekian banyaknya media sosial yang hampir digunakan di seluruh dunia.

Nama Facebook kian meroket bersamaan dengan perkembangan teknologi digital yang kian berkembang pesat pula. Facebook menjadi salah satu market leader jejaring sosial pertama yang mempunyai milyaran pengguna aktif. Indonesia sendiri duduki posisi ke-4 sebagai pengguna terbanyak jejaring sosial Facebook, dilansir dari We Are Social.

Para penggunanya biasa memakai Facebook untuk mencari teman, promosi, diskusi, sekaligus juga bisa dijadikan area belajar dan berbagi informasi. Facebook bisa dikatakan mempunyai fungsi bagi para penggunanya, terbukti sudah banyak sekali rekan lama yang bertemu lewat situs ini.

Bahkan, facebook menjadi sarana promosi yang ampuh bagi para perintis bisnis maupun profesional. Salah satunya caranya adalah dengan memanfaatkan Halaman Facebook atau biasa disebut Facebook Fanpage. Halaman Facebook ini berbeda dengan profil Facebook biasa yang kebanyakan cuma mewakili individu.

Apa Fanpage atau Halaman Facebook itu?

Fanpage atau Halaman Facebook ini kebanyakan merupakan representasi publik dari seseorang figur publik, organisasi, tempat, bisnis atau toko, hingga sebuah komunitas. Halaman Facebook atau Facebook Fanpage ini berfungsi bagi para pengguna yang memang membutuhkannya.

Jika dikelola dengan baik, para pengguna Facebook bisa dengan mudah menemukan produk jualan cuma dari Halaman Facebook. Para pengguna lainnya juga bisa memanfaatkan Halaman Facebook untuk memasarkan produk secara gratis ataupun berbayar.

Baca juga  Cara Mengatasi Hidung Mampet Sebelah

Selain itu, halaman Facebook juga mengakses peluang besar bagi para entrepreneur untuk memasarkan produknya. Sebab, bisa dibayangkan bila para entrepreneur memasarkan produk bisnisnya pada raksasa media sosial dengan pengguna aktif lebih dari 2 milyar ini.

Para entrepreneur bahkan bisa mempromosikan produknya hingga ke seluruh dunia, sehingga memperoleh pasar yang lebih luas lagi. Namun, terkadang ada masanya dimana seseorang sudah tidak membutuhkan lagi Halaman Facebook atau sudah lama tidak diurus dikarenakan suatu hal.

Mungkin saja bisnis tengah vakum, pemilik sudah berganti bisnis, dan lain sebagainya. Dalam situasi ini, sebaiknya pengguna Halaman Facebook tidak aktif segera mencari langkah untuk menghapus halaman di Facebook. Mencari langkah menghapus halaman Facebook ini perlu dijalankan, sehingga halaman Facebook tidak menjadi sampah tag.

Penghapusan Halaman Facebook juga ditujukan agar tidak menyebabkan orang lain bingung atau salah paham dalam menanggapi Fanpage tersebut. Sebab, masih banyak orang yang mencari informasi mengenai organisasi atau suatu bisnis dari halaman Facebook.

Sumber: http://teknoid.over-blog.com

Cara Menghapus Halaman FB Menggunakan Android dan Komputer…

Namun, sebelum mengetahui cara menghapus halaman di Facebook, sebaiknya pastikan terlebih dahulu beberapa hal. Pertama, Anda harus memberikan informasi penutupan bagi halaman dengan pengikut banyak. Kedua, beritahukan pengikut tersebut bahwa Anda mempunyai halaman baru.

Ketiga, Anda harus memiliki salinan halaman dengan cara klik “Unduh Halaman/Download Page” pada halaman Facebook yang akan dihapus. Setelah melakukan beberapa hal tersebut, maka Anda dapat menghapus halaman Facebook tersebut.

Lalu bagaimana cara menghapus halaman Facebook tersebut? Terdapat dua cara untuk menghapus halaman Facebook ini, yaitu dengan Androin maupun komputer. Yuk, langsung saja simak ulasan artikel mengenai  cara menghapus halaman FB yang sudah caraprofesor.com rangkum dari berbagai sumber berikut ini!

Baca juga  10+ Cara menjadi orang sukses dengan pengembangan diri

1. Cara Menghapus Halaman Facebook Menggunakan Android

Cara menghapus fanpage memakai Android terbilang sangat mudah sekali. Langkah-langkah yang perlu Anda lakukan untuk menghapus halaman Facebook Anda, yaitu:

  • Sebelumnya, Anda harus mempunyai aplikasi Facebook yang sudah diunduh dari Play Store.
  • Langkah pertama adalah buka aplikasi Facebook dan login ke akun Anda.

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Pada laman profil, tap Halaman Anda atau Your Page.

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Tap Halaman Facebook yang akan Anda hapus.

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Kemudian tap Sunting Halaman/Edit page.

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Setelah itu, menentukan menu Pengaturan/Setting.

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Pada menu Pengaturan klik Menu General/Umum. Lalu pilih tulisan Hapus (Nama Halaman Facebook Anda).

cara menghapus halaman fb

Sumber: https://trikinet.com

  • Langkah terakhir adalah mengonfirmasi bahwa Anda sudah yakin akan menghapus halaman Facebook Anda. Jika Anda sudah yakin, klik Hapus Halaman.

Sumber: https://trikinet.com

  • Halaman Facebook Anda sudah terhapus.

Sumber: https://trikinet.com

2. Cara Menghapus Halaman Facebook Menggunakan Komputer

Cara menghapus halaman Facebook lewat komputer hampir mirip dengan menggunakan Android. Langkah-langkahnya yaitu:

  • Log in ke akun Facebook Anda.
  • Jika sudah, masuk ke beranda Facebook Anda, lalu pilih menu Halaman/Page yang berada di samping kiri.

Sumber: https://trikinet.com

  • Klik menu Halaman Anda atau Your Page, lalu klik nama Halaman Facebook atau Fanpage yang akan Anda hapus.

Sumber: https://trikinet.com

  • Selanjutnya, pilih menu Pengaturan/Settings yang terdapat di bagian atas.

Sumber: https://trikinet.com

  • Kemudian, pada bagian bawah pilihlah menu Hapus Halaman (Nama Halaman Facebook Anda) secara permanen.

Sumber: https://trikinet.com

  • Klik pada menu tersebut.

Sumber: https://trikinet.com

  • Setelah itu akan muncul konfirmasi apakah Anda yakin untuk menghapus Halaman Facebook tersebut.

Sumber: https://trikinet.com

  • Jika Anda sudah yakin, maka klik Hapus.
Baca juga  Cara Membuat Kolak Singkong, Mudah dan Lezat !

Sumber: https://trikinet.com

  • Halaman Facebook Anda sudah terhapus secara permanen.

Baca Juga: Cara Menghapus Tag Di Instagram