arti kata insomnia

Maksud dan arti kata insomnia serta tips mencegahnya

Posted on
arti kata insomnia

Pengertian, maksud dan arti kata insomnia serta tips untuk mencegahnya sehingga Anda mendapatkan waktu tidur yang berkualitas di malam hari.

Sekilas tentang insomnia

Insomnia merupakan salah satu masalah yang sering dialami oleh orang saat ini. Gaya hidup yang tidak sehat seperti merokok banyak mengkonsumsi minuman beralkohol dan lainnya dapat meningkatkan resiko insomnia. Insomnia bisa berdampak sangat buruk bagi kesehatan terutama bagi jantung, untuk itu Anda harus segera mengatasi jika terindikasi memiliki gangguan insomnia.

Lantas Tahukah Anda apa maksud dan arti kata insomnia?

Arti kata Insomnia

Menurut arti kata dan pengertiannya sendiri insomnia merupakan sebuah gangguan tidur atau saat seseorang mengalami kesulitan untuk tertidur.

Biasanya masalah insomnia terjadi akibat adanya sebuah tekanan pada diri seseorang sehingga dia sulit menemukan cara yang baik untuk tertidur.

Tips mengatasi gangguan insomnia

  • Usahakan Anda bangun tepat pada waktunya.

Untuk mencegah masalah insomnia hal pertama yang harus anda lakukan adalah dengan tidur secara teratur. Tidur dengan teratur ini maksudnya adalah antara waktu dan selesai tidur anda kurang lebih sama. Hal ini bertujuan untuk membuat tubuh membiasakan diri sehingga Anda bisa tidur dengan konsisten.

  • Hindari minuman berkafein

Pernahkah Anda mendengar bahwa banyak minum kopi dapat membuat anda susah tidur atau insomnia?. Ya kandungan kafein yang terdapat dalam kopi memang membuat seseorang lebih sulit untuk mendapatkan tidur yang baik. Jadi cara paling mudah untuk mengatasi insomnia adalah mengurangi asupan kafein.

  • Jangan terlalu banyak tidur siang

Memiliki waktu tidur siang dapat meningkatkan kesehatan anda terutama kesehatan otak. Akan tetapi terlalu banyak tidur di siang hari akan membuat Anda menderita insomnia di malam harinya. Sehingga Anda harus membatasi waktu tidur siang. Usahakan anda tidak tidur lebih dari satu setengah jam pada siang hari.

  • Mendapatkan waktu olahraga yang cukup.

Tidak diragukan lagi jika olahraga merupakan aktivitas yang dapat meningkatkan kesehatan anda. Selain membuat fisik Anda semakin bugar memiliki waktu olahraga yang cukup juga dapat mencegah dan mengurangi insomnia.

  • Kurangi stres

Stres merupakan salah satu masalah utama yang dapat menyebabkan insomnia sehingga Anda harus mengatasinya jika ingin mendapatkan tidur yang berkualitas. Cara untuk mengurangi stres bisa anda lakukan dengan banyak melakukan ibadah. Selain itu, kurangi waktu bekerja anda terutama di malam hari ini akan banyak membantu untuk membuat pikiran anda menjadi lebih rileks.

Nah demikian tadi ulasan mengenai arti kata insomnia dan bagaimana untuk mengatasinya. Semoga artikel di atas dapat membantu anda memahami mengenai maksud dan pengertian insomnia.

Baca juga  Maksud dan Arti kata move on serta contohnya