Pengertian modernisasi
Pengertian modernisasi

Pengertian modernisasi menurut para ahli serta contoh dan dampaknya

Posted on
Pengertian modernisasi

Pengertian modernisasi menurut para ahli serta contoh, tujuan dan dampaknya bagi masyarakat Indonesia.

Hampir semua dari kita
pasti mengenal istilah modernisasi. Tapi tidak banyak orang yang mengetahui apa
itu modernisasi serta dampaknya bagi kehidupan. Dalam artikel kali ini kita
akan membahas lebih lengkap dan mendalam mengenai pengertian modernisasi serta
ciri-ciri dan dampaknya bagi kehidupan. 

Pengertian modernisasi

Menurut istilah
pengertian modernisasi adalah  sebuah proses atau perubahan masyarakat
dari yang tadinya tradisional menjadi lebih modern atau maju.

Pada dasarnya
modernisasi terjadi lantaran kebutuhan manusia yang semakin banyak sehingga
menuntut masyarakat untuk berubah dari kehidupan atau pola pikir yang masih
tradisional menuju ke arah yang lebih modern. Salah satu titik paling penting
dari modernisasi adalah ditemukannya teknologi yang membantu mempermudah
pekerjaan manusia.

Selain itu, perkembangan
ilmu pengetahuan yang semakin pesat juga menjadi faktor yang cukup penting
dalam arus modernisasi. Diantara salah satu tujuan paling penting dari
modernisasi adalah untuk meningkatkan taraf hidup manusia atau masyarakat
secara umum menuju ke arah yang lebih baik dengan mengandalkan teknologi dan
ilmu pengetahuan.

Pengertian modernisasi menurut para ahli

Setelah Anda mengetahui
mengenai definisi modernisasi di atas agar lebih jelas berikut kutipan beberapa
ahli yang mencoba mendefinisikan arti dari modernisasi:

Modernisasi menurut Soerjono Soekanto

Soerjono Soekanto
mendefinisikan modernisasi sebagai sebuah bentuk perubahan sosial masyarakat
yang direncanakan secara khusus atau yang sering dinamakan dengan social
planning.

Modernisasi menurut Widjojo nitisastro

Widjojo nitisastro
mengatakan bahwa modernisasi merupakan sebuah perubahan total masyarakat dari
era tradisional atau pra modern dalam hal teknologi atau organisasi sosial
menuju ke arah yang lebih maju atau modern.

Modernisasi menurut Wilbert E Moore

Sedangkan Wilbert E
Moore mendefinisikan bahwa modernisasi merupakan sebuah transformasi atau
perubahan total yang terjadi pada masyarakat tradisional menuju ke arah pemanfaatan
teknologi untuk meningkatkan ekonomi suatu negara.

Modernisasi menurut Koentjaraningrat

Menurut Koetjaraningrat modernisasi
adalah sebuah usaha dari masyarakat untuk menyesuaikan diri dari perkembangan
zaman dan keadaan dunia saat ini. 

Contoh modernisasi di berbagai bidang

Contoh modernisasi

Perkembangan modernisasi
yang berada di tengah-tengah masyarakat tentu memiliki ciri-ciri atau aspek
yang tidak bisa dipisahkan beberapa di antaranya adalah:

Aspek sosial

Salah satu aspek yang
paling penting dalam terjadinya modernisasi di suatu negara atau masyarakat
adalah adanya perubahan sosial. Perubahan sosial ini akan membuat adanya
kelompok sosial baru di mana mereka memiliki kepentingan bersama. 

Kelompok sosial ini pada
dasarnya merupakan sebuah kelas sosial baru. Dimana Dengan adanya perubahan
dari masyarakat tradisional menuju ke era modern ada banyak kelompok sosial
yang tentunya akan berubah.

Misalnya saja kelompok
para petani atau pengrajin tradisional akan mulai berkurang perannya dalam
kehidupan modern. Akan tetapi sebaliknya kelompok masyarakat yang berkembang di
sektor industri khususnya di bidang teknologi akan semakin banyak mengambil
peran penting.

Selain itu, kelompok
sosial masyarakat yang terdidik yang memiliki skill dan pengetahuan yang
mumpuni secara umum akan mengambil peran penting dalam kehidupan masyarakat. Hal
ini pada akhirnya tentu akan membawa perubahan sosial tersendiri bagi
masyarakat secara umum.

Aspek ekonomi

Salah satu sektor yang
juga paling merasakan dampak dari era modernisasi adalah di bidang ekonomi. Hal
ini dikarenakan salah satu pengertian modernisasi adalah sebuah perubahan yang
dilakukan masyarakat dari era tradisional menuju ke era modern untuk
memperbaiki ekonomi.

Dari sini tentu akan
sangat jelas sekali bahwa perubahan masyarakat akan selalu mengarah pada
perubahan ekonomi. Dengan terjadinya modernisasi maka tentunya akan ada banyak
bermunculan industri baru yang arahnya menuju pada pengembangan teknologi.

Industri ini akan
berkembang secara pesat sejalan dengan arus modernisasi yang terjadi di
tengah-tengah masyarakat. Perkembangan industri ini tidak terlepas dari
kebutuhan masyarakat yang semakin kompleks. Sehingga arus modernisasi yang
sehat seharusnya bisa meningkatkan ekonomi suatu negara dengan perkembangan
industri baru tersebut.

Aspek budaya

Terjadinya modernisasi
juga bisa dilihat dari aspek budaya di mana dengan munculnya sebuah masyarakat
yang lebih modern maka mereka akan lebih terbuka dengan hal-hal yang baru. Jadi
masyarakat bukan hanya percaya pada sesuatu yang sifatnya mistis atau tahayul,
mereka akan lebih berpikir realistis serta didasari dengan ilmu pengetahuan
yang bisa diterima oleh akal ataupun nurani tanpa harus menghilangkan
nilai-nilai agama.

Jadi arus modernisasi
yang baik harus tetap berpegang pada agama serta norma-norma yang berlaku di
masyarakat agar modernisasi tidak membawa dampak yang buruk bagi kehidupan
masyarakat. Karena kemajuan di bidang teknologi tidak akan pernah membawa
kebaikan sedikitpun pada suatu masyarakat jika agama hilang dari tengah-tengah
mereka.

Syarat terjadinya modernisasi

Salah satu tujuan paling
penting dari modernisasi adalah meningkatkan taraf hidup manusia secara umum,
bukan semata-mata pada seberapa banyak penemuan yang bisa diciptakan oleh
manusia. Untuk mencapai sebuah modernisasi tersebut tentu ada beberapa syarat
yang perlu dipahami diantaranya seperti:

Memiliki kedisiplinan yang sangat tinggi

Sebuah masyarakat yang
telah beranjak dari era tradisional menuju ke arah yang lebih modern tentu
harus memiliki sifat disiplin yang tinggi. Hal ini sangat penting sekali karena
modernisasi tidak akan berjalan dengan baik tanpa adanya kedisiplinan.

Mungkin anda sudah tidak
asing lagi kenapa Jepang dikenal sebagai negara maju. Salah satu yang membuat
Jepang menjadi negara yang modern dan maju adalah tingkat kedisiplinan
masyarakat nya yang tinggi sehingga membuat negara secara umum lebih mudah
dalam mengatur masyarakat.

Cara berpikir masyarakat yang ilmiah dan rasional

Salah satu syarat
terjadinya modernisasi adalah masyarakat harus bisa berpikir secara rasional
dan ilmiah. Hal ini juga mencakup kemampuan mereka dalam memahami sesuatu itu
baik atau buruk. 

Jadi dengan demikian
masyarakat akan lebih kritis dan juga tidak mudah termakan oleh berita bohong
atau hoax yang bisa menciptakan kegaduhan di tengah-tengah masyarakat. Selain itu,
dengan cara berpikir yang rasional dan ilmiah masyarakat modern biasanya juga
akan lebih dewasa dalam menyikapi sesuatu sehingga mereka tidak tergesa gesa
dalam mengambil sebuah tindakan.

Sistem peraturan yang jelas dan mengikat

Salah satu syarat
terpenting dalam menciptakan masyarakat yang lebih modern adalah dengan adanya
peraturan yang jelas dan sifatnya mengikat. Sebuah modernisasi tidak akan
pernah tercapai jika masyarakat masih menggunakan aturan tersendiri yang mereka
buat tanpa adanya persetujuan oleh pemerintah atau pengambil kebijakan.

Dengan aturan yang jelas
dan mengikat pada semua elemen masyarakat maka terciptalah sebuah iklim yang
kondusif di tengah masyarakat. Kondisi ini pada gilirannya akan menciptakan
perdamaian serta kenyamanan hidup masyarakat yang merupakan salah satu syarat
paling penting dari modernisasi.

Meningkatnya taraf hidup masyarakat

Modernisasi tidak akan
pernah tercapai jika sebuah masyarakat tidak merasakan kesejahteraan serta
peningkatan taraf hidup mereka. Sehingga penciptaan sebuah teknologi harus
sejalan juga dengan peningkatan taraf hidup masyarakat. Oleh sebab itu
modernisasi jangan hanya dimaknai sebagai sebuah perkembangan teknologi yang
baru dan canggih.

Dampak modernisasi

Karena modernisasi telah mempengaruhi banyak sektor seperti ekonomi, sosial, dan budaya tentu akan memberikan dampak tersendiri. Dampak tersebut tidak selamanya positif akan tetapi ada juga yang berdampak negatif. ivermectina gotas dosis para nios Lantas Apa saja dampak negatif dan positif dari modernisasi tersebut?. Berikut daftar dampak positif dan negatif modernisasi:

Dampak positif modernisasi

Kemajuan di bidang teknologi

Salah satu dampak
positif di era modernisasi adalah kemajuan di bidang teknologi. Perkembangan
teknologi ini diharapkan telah membawa kemudahan bagi masyarakat. Dengan adanya
teknologi maka beban pekerjaan yang berat atau sulit dilakukan manusia bisa
digantikan oleh mesin.

Meningkatkan laju ekonomi

Era modernisasi telah
memberikan dampak yang sangat signifikan pada sektor ekonomi. Dengan modernisasi
maka akan ada banyak industri yang memanfaatkan teknologi sehingga membuat
produksi barang menjadi lebih cepat. Hal ini tentunya akan memberikan dampak yang
positif terhadap pertumbuhan industri di sebuah negara.

Meningkatkan taraf hidup masyarakat

Dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi diharapkan di era modernisasi dapat membawa dampak
yang positif terutama dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat. Pertumbuhan ekonomi
yang bagus serta pelayanan kesehatan yang mencukupi menjadi salah satu target
utama dari era modernisasi.

Keduanya merupakan salah
satu faktor paling penting dalam meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup
masyarakat.

Kemajuan di bidang transportasi

Kemajuan di bidang
transportasi yang saat ini kita rasakan merupakan hasil dari modernisasi
terutama di bidang teknologi. Dengan perkembangan teknologi transportasi bukan
hanya lebih cepat tetapi juga nyaman dan aman. 

Meningkatkan keamanan

Memberikan keamanan
kepada masyarakat merupakan sesuatu hal yang sangat penting sekali terutama di
era modernisasi. Era modernisasi di mana pemanfaatan teknologi dan juga sumber
daya manusia yang bagus diharapkan dapat memberikan keamanan dan kenyamanan
bagi masyarakat.

Dampak negatif modernisasi

dampak negatif modernisasi
dampak negatif modernisasi

Masyarakat menjadi lebih individualis

Salah satu dampak yang
terjadi akibat modernisasi adalah masyarakat menjadi lebih individualis. Sikap ini
biasanya banyak ditemui terutama di kota-kota besar di mana kehidupan mereka
sangat keras sehingga membuat masyarakat relatif lebih protektif dan terkesan
cuek.

Mulai menipis nya identitas bangsa

Salah satu kelompok
masyarakat yang paling terkena dampak negatif modernisasi adalah para pemuda.
Mereka biasanya sangat cepat dalam mengikuti arus modernisasi sehingga budaya
luar lebih mudah mereka terima.

Sayangnya tidak semua
budaya tersebut baik, karena ada banyak sekali budaya yang tidak sesuai dengan
identitas bangsa kita yang santun serta berbudi pekerti tinggi. 

Terjadi kesenjangan sosial

Arus modernisasi yang
tidak terkontrol terkadang dapat menyebabkan kesenjangan sosial bagi
masyarakat. Sekelompok masyarakat yang mampu menguasai teknologi dan
memanfaatkan laju modernisasi dengan baik dapat menguasai dan berperan penting
dalam masyarakat.

Sedangkan mereka yang
masih memegang budaya tradisional akan tergerus dengan perkembangan zaman.
Akhirnya kesenjangan sosial pun tidak bisa dihindari. how fast does ivermectin work for guinea pigs Terlebih lagi pemanfaatan
teknologi untuk menggantikan manusia sedikit banyak telah merenggut lapangan
pekerjaan sehingga membuat angka pengangguran menjadi semakin tinggi.

Faktor pendorong laju modernisasi

Laju modernisasi sangat
ditentukan oleh beberapa hal berikut ini diantaranya adalah:

Adanya interaksi dengan budaya lain

Salah satu faktor
pendorong terjadinya modernisasi adalah adanya kontak dengan budaya lain. Beberapa
negara yang memiliki kebudayaan modern biasanya akan mempengaruhi negara lain
yang sering berhubungan dengan negara tersebut.

Sistem pendidikan

Sistem pendidikan
merupakan salah satu faktor yang cukup penting dalam meningkatkan laju
modernisasi. Masyarakat yang memiliki strata pendidikan yang lebih tinggi akan
memungkinkan modernisasi berjalan lebih cepat. 

Keterbukaan masyarakat

Masyarakat yang terbuka
dengan masuknya budaya dari luar akan memungkinkan mereka lebih mudah dalam
menuju arus modernisasi. Sebaliknya masyarakat tradisional biasanya akan lebih
lambat dalam menerima arus modernisasi karena mereka masih berpegang teguh pada
budaya yang ada di masyarakat.

Faktor penghambat modernisasi

Sedangkan faktor yang
menghambat laju modernisasi di suatu masyarakat diantaranya adalah:

Menganggap budaya asing buruk

Jika suatu masyarakat
telah menganggap jika budaya asing itu selalu buruk maka biasanya mereka akan
lebih sulit untuk mengikuti arus modernisasi. Selain itu, biasanya masyarakat
seperti ini sangat kuat dalam memegang kultur budaya sehingga membuatnya sangat
takut jika budaya lain masuk dan menghilangkan budaya yang sudah ada.

Kurangnya hubungan dengan masyarakat luar

Salah satu faktor yang
juga menjadi penghambat laju modernisasi adalah jarangnya masyarakat
berinteraksi dengan budaya luar. Karena mereka hanya tahu budaya yang ada di
lingkungan saja maka mereka akan sedikit sulit untuk beradaptasi dengan budaya
baru.

Selain itu, interaksi
dengan masyarakat luar akan memberikan mereka tambahan pengetahuan yang tentu
akan berperan penting dalam meningkatkan laju modernisasi.

Pola pikir yang masih tradisional

Pola pikir masyarakat
yang masih tradisional tentu akan menghambat modernisasi. Masyarakat yang sulit
mengikuti perkembangan zaman di era modernisasi biasanya mereka memiliki pola
pikir yang masih tradisional. Mereka sudah merasa cukup dan nyaman dengan apa
yang mereka miliki sehingga membuatnya sulit berkembang.

Demikian tadi informasi
mengenai pengertian modernisasi, ciri serta dampaknya yang perlu kamu tahu.

Baca juga  Apa Fungsi Dari Pola Lantai