cara menggunakan timbangan duduk jarum

Cara Menggunakan Timbangan Duduk Jarum

Posted on

cara menggunakan timbangan duduk jarum

Cara Menggunakan Timbangan Duduk Jarum – Timbangan adalah alat ukur yang banyak digunakan baik dalam hal perdagangan ataupun di bidang kesehatan. Misalnya saja, jika Anda pergi kepasar pastinya Anda sering menemukan pedangan yang menggunakan timbangan untuk menjual barang dagangannya, khususnya pedagang buah, dan sembako.

Sedangkan, di bidang kesehatan, Anda akan menemukan timbangan untuk manusia, baik timbangan untuk anak bayi maupun orang dewasa yang bisa Anda lihat di rumah sakit ataupun di puskesmas. Timbangan sendiri memang memiliki jenis yang beragam serta fungsinya yang berbeda-beda.

Salah satu timbangan yang seringkali digunakan oleh banyak orang karena cara penggunaannya yang mudah yaitu timbangan duduk jarum. Walaupun cara penggunaannya terbilang mudah, namun beberapa orang masih belum paham menggunakan jenis timbangan yang satu ini, lho.

Lalu, bagaimana cara menggunakan timbangan duduk jarum? Yuk, langsung saja simak ulasan artikelnya yang sudah caraprofesor.com rangkum dari berbagai sumber berikut ini!

Cara Menggunakan Timbangan Duduk Jarum yang Benar

Biasanya, timbangan duduk jarum digunakan di warung atau toko untuk menimbang telur, gula, atau benda lainnya dalam skala berat terbatas. Timbangan duduk jarum sendiri tidak menggunakan pemberat, namun menggunakan jarum yang akan berputar kearah angka yang menunjukan berat dari barang tersebut.

cara menggunakan timbangan duduk jarum

Sumber: https://shopee.co.id

1. Bagian-bagian Timbangan Duduk Jarum

  • Tempat/Wadah barang.
  • Jarum skala yang menunjukan berat barang yang ditimbang (Jarum skala akan berputar kearah angka yang menunjukan berat dari barang yang akan di timbang).

Baca Juga: Cara Menggunakan Pupuk Urea

Baca juga  Beda Bed Cover Dan Sprei

2. Cara Penggunaan Timbangan Duduk Jarum

  • Pertama, sediakan timbangan jarum yang akan digunakan.
  • Siapkan juga barang yang akan ditimbang.
  • Siapkan alat pembungkus barang.
  • Perhatikan perputaran jarum yang menunjukan berat dari barang tersebut.
  • Lebihkan berat barang sedikit.
  • Jika barang terlalu berat, maka kurangi berat barang tersebut.
  • Tetapi, jika barang terlalu ringan maka tambah berat dari barang.
  • Beritahukan kepada konsumen hasil timbangannya.
  • Kemas barang yang sudah selesai ditimbang dengan benar dan rapi.
  • Sebutkan nominal uang yang harus dibayar oleh konsumen.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menggunakan Listrik yang Aman?

Pencarian terkait:

  • batang bercabang dan tidak bercabang
  • MATA AYAM
  • rumah tangga ekonomi
  • stempel dari wortel dan kentang