Arti kata kepo, mager dan baper
Arti kata kepo, mager dan baper

Arti kata kepo, mager dan baper beserta contohnya

Posted on
Arti kata kepo, mager dan baper

Arti kata kepo, mager, dan baper yang mungkin masih belum banyak diketahui oleh orang beserta contohnya yang perlu diketahui.

Bagi Anda yang sering berselancar di dunia Internet pasti tahu dong Atau paling tidak pernah melihat kata-kata seperti kepo, mager dan baper.

Ketiga kata ini memang sangat sering sekali diucapkan terutama di dunia internet seperti jejaring sosial Facebook, Instagram, atau Twitter. Meskipun cukup terkenal dan sangat familiar di telinga para pengguna media sosial akan tetapi ternyata masih banyak lo yang tidak mengetahui apa arti kata kepo, mager dan juga baper tersebut. Nah bagi Anda yang masih penasaran mengenai arti dari ketiga kata tersebut mari simak ulasannya berikut ini:

Arti kata kepo

Pernahkah anda dikatakan ‘kepo loe” karena terlalu banyak nanya. Jika pernah kira-kira Anda tahu tidak Apa arti kata kepo tersebut?. Jadi kepo sebenarnya merupakan sebuah istilah yang digunakan bagi orang yang ingin tahu banyak hal. Jadi dia pengen tahu semua hal mulai dari a sampai z.

Sedangkan Arti kata kepo sendiri kabarnya berasal dari sebuah singkatan dalam bahasa Inggris yaitu Knowing Every Particular Object atau arti bebasnya mungkin ingin tahu semua objek tertentu.

Jadi orang yang kepo itu ingin tahu semua hal entah itu apa yang dia lihat dia dengar atau yang dia temukan.

Pengertian kepo lainnya

Sedangkan istilah kepo yang lainnya berasal dari bahasa Tionghoa Sumatera di mana dalam bahasa tersebut kepo diartikan sebagai orang yang kurang kerjaan. Dimana dia selalu melakukan hal-hal yang kurang bermanfaat. Jadi jika ada orang yang banyak nanya dianggap sebagai kepo karena sebenarnya dia tidak butuh untuk tahu hal tersebut.

Beda halnya jika orang tersebut ingin tahu sesuatu yang memang dirasa bermanfaat untuk kehidupannya. Misalnya hal-hal yang menyangkut masalah Agama, Pelajaran atau teknologi yang memang berguna di kemudian hari, maka orang tersebut tidak bisa dikatakan sebagai orang yang kepo.

Sedangkan Arti kata kepo yang ketiga yaitu KE yang berarti bertanya sedangkan PO nenek-nenek. Jadi singkatnya Arti kata kepo adalah banyak nanya seperti nenek-nenek. Bukan bermaksud untuk menghina nenek-nenek ya, Akan tetapi terkadang orang tua memang suka sekali bertanya banyak hal ke kita. Hal tersebut sebenarnya merupakan sesuatu yang positif karena biasanya seorang nenek memang sangat perhatian kepada cucunya sehingga Akan banyak melontarkan pertanyaan-pertanyaan. Misalnya kamu dari mana kok jam segini baru pulang? dengan siapa? dan naik apa tadi?.

Tapi jika banyak nanya ini dilakukan oleh teman Anda atau bahkan orang yang mungkin tidak begitu anda kenal, maka bisa dikatakan sebagai kepo. Karena tidak ada gunanya dia bertanya banyak hal mengenai sesuatu yang sebenarnya tidak perlu diketahui.

Arti kata mager

Selain kata kepo Ada lagi satu kata yang cukup terkenal baru-baru ini yaitu mager. Anda pasti pernah kan mendengar teman Anda mengatakan mager saat anda ingin mengajaknya pergi jalan-jalan atau melakukan aktivitas tertentu. Lantas apa sebenarnya arti kata mager?

Arti kata mager adalah malas gerak. Jadi istilah mager bisa dikatakan sebagai istilahnya orang yang malas.

Meskipun kata mager ini terkadang diartikan sebagai istilahnya orang yang malas belum tentu orang yang mager itu orang yang malas loh. Karena terkadang saat teman kita mengatakan mager itu artinya dia tidak menyukai ajakan kita. Misalnya kita mengajaknya untuk bermain bola padahal teman kita tersebut tidak bisa bermain bola maka dia kadang mengatakan mager itu artinya dia tidak ingin bermain bola.

Selain itu, saat seseorang mengatakan mager itu artinya dia mungkin sedang kecapean atau lagi kurang enak badan. Jadi dia cukup mengatakan mager itu artinya tidak ingin melakukan hal tersebut.

Nah, dari uraian di atas sekarang Anda tahu kan Apa arti kata mager?. Jadi kalau ada teman Anda mengatakan mager anda tidak bingung lagi.

Arti kata baper

Pasti anda pernah kan dikatain oleh teman “baperan amat sih lo”. Lantas Apakah anda tahu apa arti kata baper?.

Arti kata baper adalah bawa perasaan, atau Anda terlalu mengambil hati dari sebuah peristiwa, perkataan, atau tingkah laku dari seseorang.

Lantas Apakah baper itu negatif?. Negatif atau positif nya baper itu tergantung dari baperan anda. Jika anda baper pada sesuatu hal yang memang patut untuk dibaperin maka itu tidak masalah. Akan tetapi terkadang ada orang yang memang cukup sensitif dan suka baper padahal hanya pada hal-hal yang sepele saja.

Orang yang suka baper biasanya sangat menganggap serius sebuah candaan sehingga dia terkadang sulit untuk diajak bercanda. Baper yang seperti ini tentunya bukan merupakan sesuatu yang positif. Akan tetapi jika anda baper pada sesuatu hal yang memang lumrah atau wajar maka itu tidak masalah. Ciri-ciri orang yang baper diantaranya selalu menganggap serius suatu perkara atau perkataan yang sebenarnya itu hanya sebuah candaan.

Orang yang suka baper ini biasanya juga diperburuk jika saat suasana hatinya sedang tidak enak. Misalnya bagi seorang wanita yang dalam keadaan PMS, maka biasanya sangat suka sekali baper. Untuk itu, bagi para laki-laki sebaiknya berhati-hati jika berbicara dengan wanita yang sedang PMS karena dia sangat mudah sekali baper.

Kelebihan orang baper

Meskipun banyak orang yang menganggap sifat baper itu buruk akan tetapi ternyata orang yang baper itu memiliki beberapa hal yang positif lo diantaranya:

  1. Orang yang baper biasanya sangat peka. Orang yang baper biasanya sangat sering menggunakan perasaannya sehingga dia sangat peka terhadap sesuatu. Hal ini merupakan hal yang positif tentunya jika diarahkan dengan baik. Dia akan mudah menolong orang lain, mudah kasihan, dan mudah tersentuh perasaannya.
  2. Tidak mudah menyakiti perasaan orang lain. Biasanya orang yang baper juga tahu jika perkataan ini akan buruk jika diucapkan, sehingga dia akan menahan nya. Orang yang suka baper biasanya juga bisa mengukur dirinya sendiri sehingga dia tidak mudah mengatakan sesuatu hal yang buruk kepada orang lain.
  3. Orang yang dapat biasanya juga mudah empati Nah karena dia sendiri suka baper atau perasaan terhadap sesuatu maka biasanya dia juga mudah berempati kepada orang lain dia juga ringan tangan untuk menolong dan dan tidak mudah menyakiti orang lain. Jadi ini merupakan sifat positif yang patut dipertahankan dari orang baper, terlepas dari kekurangannya.

Nah dari uraian di atas sekarang Anda tahu kan Apa arti kata baper?. Jadi anda tidak akan Bingung lagi jika teman Anda mengatakan kata ini.

Baca juga: Arti kata GWS, OTW, BTW, dan OMG beserta contohnya

Penutup

Kata-kata seperti baper, mager dan juga kepo merupakan sebuah kata gaul yang mungkin bisa dipahami oleh beberapa orang. Akan tetapi yang lainnya mungkin tidak. Untuk itu sebaiknya Anda lebih bijak dalam menggunakan kata-kata yang baru atau yang hanya digunakan oleh kalangan terbatas saja.

Baca juga  Maksud dan arti kata ambigu serta contohnya